Pingkan Kartika Gosal Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua Presidium PMKRI Gorontalo

oleh -559 Dilihat

Meimonews.com – Pingkan Kartika Gosal, Presidium Hubungan Perguruan Tinggi Dewan Pimpinan Calon Cabang (DPCC) PMKRI Gorontalo St. Yohanes Paulus II terpilih secara aklamasi sebagai Mandataris RUAC/Formatur Tunggal/Ketua PMKRI Cabang Gorontalo St. Yohanes Paulus II Masa Bakti Tahun 2023-2024.

Terpilihnya Pingkan untuk jabatan tersebut terjadi pada Rapat Umum Anggota Cabang (RUAC) Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia  (PMKRI) Cabang Gorontalo St. Yohanes Paulus II yang diadakan di Sekretariat/Margasiswa PMKRI Gorontalo, jalan P. Kalengkongan Kelurahan Tenda Hulonthalangi Kota Gorontalo, Minggu (12/2/2023).

RUAC ini diselenggarakan terkait dengan adanya peningkatan status PMKRI Gorontalo dari Calon Cabang menjadi Cabang yang telah diputuskan dalam Majelis Permusyawaratan Anggota (MPA)  Tahun 2022.

Dalam RUAC pertama ini ada sejumlah agenda yang dilaksanakan. Salah satunya adalah pemilihan Mandataris RUAC/Formatur Tunggal/Ketua Presidium PMKRI Cabang Gorontalo untuk masa jabatan tahun 2023-2024.

Setelah melalui proses/mekanisme yang disepakati dalam RUAC, saat pencalonan, hanya nama Pingkan Kartika Gosal yang diajukan peserta sidang.

Karena hanya namanya yang  diajukan peserta maka pimpinan sidang menanyakan kesediaannya menjadi calon/bakal calon dan menanyakan kepada peserta sidang apakah Pingkan memenuhi persyaratan yang ditentukan.

Setelah menyampaikan bahwa Pingkan memenuhi persyaratan maka pimpinan sidang meminta Pingkan untuk menyampaikan visi dan misinya sebagai calon Ketua Presidium. Ada tanya-jawab dan masukan dari peserta terkait dengan apa yang perlu menjadi perhatian bila Pingkan menahkodai ormas ini.

Dalam pemaparannya, Pingkan mengatakan bahwa visinya sebagai calon ketua adalah Mewujudkan PMKRI Cabang Gorontalo yang maju dan berdayaguna untuk Gereja dan Tanah Air.

Maju yang dimaksudnya adalah terwujudnya PMKRI Cabang Gorontalo yang dikelola secara profesional, didukung oleh SDM yang cakap, terampil dan visioner.

Untuk berdayaguna, terwujudnya PMKRI Cabang Gorontalo yang mampu memberikan manfaat  bagi mahasiswa Katolik, Gereja dan masyarakat Gorontalo.

Untuk misinya adalah pertama, melaksanakan tertib organisasi sesuai AD/ART; kedua, melaksanakan berbagai kegiatan organisasi dalam rangka pengembangan nilai-nilai persaudaraan, intelektualitas, dan semangat kekatolikan.

Ketiga, menjadikan PMKRI sebagai organisasi yang dicintai dan dibanggakan oleh mahasiswa dan Gereja Katolik di Gorontalo; keempat, menjadikan PMKRI sebagai sarana pewartaan iman melalui berbagai aksi nyata di tengah masyarakat; kelima, menjadikan PMKRI sebagai wadah mahasiswa Katolik berpartisipasi aktif dalam hidup menggereja.

Untuk mewujudkan visi dan misinya, disiapkan beberapa program baik jangka panjang maupun jangka pendek. Bahkan, sudah disiapkan beberapa program quick wins.

Setelah melalui proses/mekanismenya, pimpinan sidang menetapkan Pingkan menjadi Mandataris RUA/Formatur Tunggal/Ketua Presidium PMKRI Cabang Gorontalo Masa Bakti Tahun 2023-2024. Kepada Pingkan diberikan waktu untuk menyusun kepengurusan lengkap DPC..

Dalam RUA I PMKRI Cabang Gorontalo yang mendapat dukungan penuh seperti Moderator Pastor Ronny Singal Pr dan Wimala Weliangan (pemilik Margasiswa/Sekretariat PMKRI Gorontalo) ini dihadiri Talulembang Sule dan Daud Sandalayuk (Dewan Pertimbangan) dan Lexie Kalesaran (PMKRI), Frater Ignatius Kisa Pr (mewakili Pastor Paroki St. Kristoforus Gorontalo/Moderator PMKRI Gorontalo), Pengurus dan anggota PMKRI serta sejumlah mahasiswa Katolik dan undangan lain. (AL)

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *