Pimpin Apel Perdana 2024, Dirut RSUP Kandou Tekankan Pentingnya Kerjasama dan Dedikasi

oleh -1200 Dilihat

Meimonews.com – Rumah Sakit Umum Pusat Prof. Dr. RD Kandou (akrab disebut RSUP Kandou) mengadakan apel perdana tahun 2024 di halaman kantor pusat rumah sakit, Rabu (3/1/2024.

Apel ini diikuti oleh staf dan karyawan RSUP Kandou dan turut dihadiri Direktur PMKP dr. Yeheskiel Panjaitan, SH, Mars, Direktur Layanan Operasional dr. Wega Sukanto, Sp BTKV, Direktur Direktur Perencanaan dan Keuangan Dr. Erwin Sondang Siagian, SSTP, MSi,

Apel yang merupakan tanda dimulainya aktivitas setelah libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 yang juga ajang membaharui komitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik untuk masyarakat di tahun baru ini dipimpin Dirut Dr. dr. Ivonne Elizabeth Rotty, M.Kes.

Semua peserta apel tampak antusias dan bersemangat untuk memulai tahun baru dengan semangat baru.

Dalam sambutannya, dokter Ivonne (sapaan akrab Dirut), menekankan pentingnya kerjasama dan dedikasi dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

Diingatkan semua staf dan karyawan tentang misi dan visi RSUP Kandou yaitu memberikan pelayanan kesehatan yang aman, nyaman, dan memuaskan bagi pasien.

Dikemuksksn, tahun 2024 akan menjadi tahun yang lebih baik dan lebih produktif bagi RSUP Kandou. Olehnya, dokter Ivonne berharap, semua staf dan karyawan akan terus bekerja keras dan berdedikasi untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat.

 “Saya memberikan apresiasi kepada civitas RSUP Kandou atas pencapaian di tahun 2023 yang sangat memuaskan.Ini bukan kerja keras dari satu dua orang, tapi kita semua,” ujarnya.

Dirut RSUP Kandou Dr. dr. Ivonne Elisabeth Rotty, M.Kes

Direktur Penunjang Medik Keperawatan dan Penunjang dr. Yeheskiel Panjaitan, SH,  Mars menekankan beberapa poin penting dalam apel tersebut yakni komunikasi antarunit dalam aktivitas pelayanan di rumah sakit perlu ditingkatkan; keramahan dalam pelayanan; dan kecepatan.

“Kinerja kita selalu terpantau oleh sistim.  Untuk itu, saya harap yang masih ada keluhan tolong diperbaiki indikatornya,” pinta dokter Yeheskiel. (Fer)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Meimo News di saluran WHATSAPP

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *