Meimonews.com – Penghargaan-penghargaan prestisius terus diraih Pemerintah Kabupaten Minahasa di bawah kepemimpinan duet Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si, IPU Asean Eng dan Dr. (Hc) Robby Dondokambey, S.Si, MM (ROR-RD) selaku Bupati dan Wakil Bupati.
Dalam bulan Maret 2023, koleksi penghargaan bertambah menjadi empat penghargaan yang diterima sebagai hasil kerja keras Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa dan jajarannya.
Empat penghargaan itu adalah Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Universal Health Coverage (UHC), Paritrana Award dari BPJS Ketenagakerjaan, dan APBD Award.
Penghargaan keempat (APBD Award) Bupati ROR saat acara yang berlangsung di Mercure Convention Center Ancol, Jakarta (16/3/2023).
Minahasa meraih penghargaan untuk kategori lima besar Realisasi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tertinggi kategori Kabupaten se-Indonesia.
Penghargaan ini menjadi bukti kinerja serta kerja keras Pemerintah Kabupaten Minahasa terkait pengelolaan keuangan daerah sehingga mendapat penilaian positif dari Pemerintah Pusat.
ROR berharap, dengan diraihnya penghargaan ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, salah satunya dengan mempercepat realisasi anggaran. “Tentu, ini harus jadi motivasi agar pendapatan Kabupaten Minahasa ke depan bisa lebih meningkat lagi,” ujarnya. (Fer)