Meimonews.com – Semakin pesatnya perkembangan teknologi informasi merupakan tantangan bagi Humas Polda Bali. Beragamnya saluran dan media komunikasi yang tersedia saat ini menuntut insan Humas Polda Bali untuk terus berinovasi dalam menyampaikan informasi yang sesuai fakta kepada masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Bali Kombes. Pol. Stefanus Bayu Satake, SIK, M.Si kepada wartawan, di Mapolda, Kamis (6/10/2022).
Humas, menurutnya, merupakan seksi atau organisasi yang berfungsi menjalin komunikasi dan kerjasama dengan publik serta pihak pihak terkait seperti media cetak maupun media online.
“Peran Humas Polda Bali dalam bagi instansi yaitu untuk menyamakan persepsi serta menyatukan visi dan misi Humas sebagai corong informasi institusi Polri,” jelas Kombes Satake.
Mantan Kapolres Bitung ini menegaskan, Humas Polri memiliki peran utama dalam membangun persepsi masyarakat yang baik, mewujudkan Polri yang Presisi (Prediktif, Profesional, Transparansi dan Berkeadilan).
Saat ini, mantan Kepala SPN Karombasan Polda Sulut itu, Humas Polri bukan hanya sebagai juru bicara, namun juga sebagai representasi Polri. Bertugas memberikan informasi kepada masyarakat yang ter-up-to-date, terpercaya, ter-legitimate.
Selaku Kasatgas IV Banops juga menyampaikan, dalam mendukung KTT G20 Subsatgas Humas yang terlibat dalam Ops Puri Agung – VIII mempunyai team untuk mengcover setiap berita hoax dengan mengirimkan berita yg positif sehingga diharapkan masyarakat dapat menerima informasi yang benar. (Fer)