Usai Terpilih di Muscab, para Calon Ketua DPC akan Jalani Fit and Proper Test

oleh -564 Dilihat

Meimonews.com – Tahapan konsolidasi berupa Musyawarah Cabang (Muscab) Serentak Partai Demokrat se-Sulut dengan agenda utama Pemilihan Calon Ketua DPC telah digelar.

Pelaksanaan Muscab-muscab di Hotel Peninsula yang dijadualkan dua hari (Sabtu-Minggu, 25-26/6/2022) telah berhasil dirampungkan dalam sehari.

Dalam forum Muscab yang dibuka secara virtual oleh Wakil Sekjen DPP Renada Bachtar dan pemukulan tetengkoren oleh Sekretaris Majelis Tinggi Andi Alfian Malarangeng di dampingi (antara lain) Ketua DPP Partai Demokrat Sulut Dr. dr. Elly Engelbert Lasut dan Ketua-ketua DPC Partai Demokrat se-Sulut, telah terpilih calon-calon Ketua DPC.

Sesuai mekanisme organisasi di partai ini, dan sebagaimana disampaikan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang disampaikan pada pembukaan Muscab, para calon Ketua tersebut harus mengikuti fit and proper test.

“Masih ada tahapan yang akan dilewati para calon ketua DPC yg terpilih, yakni Tahapan Fit and Proper Test,” ujar Ruben Fredrik Kalalo (Bidang Publikasi dan Dokumentasi Panitia Muscab Serentak) kepada Meimonews.com via telefon Minggu (26/6/2022).

Muscab, tambahnya,  sudah rampung. Tapi sesuai PO (Peraturan Organisasi), para bakal calon ketua DPC akan mengikuti tahapan berikutnya yakni fit dan proper test yang dilakukan oleh tim 5 yakni Ketum DPP, Sekjen DPP, Kaban BPOKK, Ketua DPD dan Sekretaris DPD. Bila tahapan ini lancar maka menjadi Ketua DPC terpilih kemudian persiapan dilantik.

Adapun beberapa nama yang telah terpilih sebagai calon Ketua DPC adalah Nortje Van Bone (Manado), Stendy Rondonuwu (Minut), Royke Kaloh (Minsel), Deilly Watulingas (Minahasa), Marthen Manoppo (Tomohon), Lady Lumantow (Bitung), Katrien Mokodaser (Mitra), Poppie Pandeiroth (Bolmong), Karel Bangko (Bolmut), Argo Sumayku (Boltim). (af)

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *