Meimonews.com – Para peserta yang mengikuti Retreat Flower, Bee, Honey selama tiga hari (17-19/1/2025) di Seskoad Kota Bandung diharap memulai kuktur baru, semangat baru dan cara kerja baru.
Harapan tersebut disampaikan Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN RI H. Wihaji dalam sambutannya ketika menutup kegiatan di Auditorium Jenderal Besar AH Nasution Seskoad Kota Bandung. Minggu (19/1/2025).
Selain itu, “semangat berkreatifitas baru dalam meningkatkan Program Bangga Kencana,” ujarnya di dampingi Wakil Menteri Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka.
Wihaji menyampaikan terimakasih kepada Danseskoad Mayjen TNI Edwin Adrian Sumantha beserta jajaran yang telah berkenan memberi fasilitas dan materi Retreat Flower, Bee, Honey dalam rangka mengembangkan leadership, kekompakan dan kebersamaan.
Wihaji memohon maaf apabila selama kegiatan ada tutur kata dan tingkah laku yang kurang berkenan selama kegiatan.
Danseskoad menyampaikan terimakasih kepada Menteri dan jajaran yang telah mempercayakan Seskoad sebagai tempat dilaksanakanya Retret Flower, Bee, Honey bagi peserta dari Kemendukbangga/BKKBN.
Diketahui, retreat ini ini diikuti pejabat tinggi madya, pejabat tinggi pratama, jabatan administrator dan jabatan pengawas Kemendukbangga/BKKBN termasuk Kepala BKKBN Sulut Jeanny Y. Winokan dan Kepala BKKBN Gorontalo Diano Tino Tandaju yang baru dilantik Rabu (15/1/2025). (elka)