Kembali Turlap, Kali ini Walikota Manado Datangi Dermaga Wisata Kalimas, Malalayang Beach Walk dan Jalan Flamboyan

oleh -1544 Dilihat

Meimonews.com – Walikota Manado Andrei Angouw terus melakukan turun lapangan (turlap) untuk melakukan pemantauan pembangunsn BBM infrastruktur yang ada di Kota Manado.

Kali ini (Senin, 5 Agusus 2024), Walikota Manado mengadakan turlap di tiga lokasi berbeda yakni Dermaga Wisata Kalimas, Malalayang Beach Walk (MBW) II, dan Jalan Flamboyan

Kunjungan ke Dermaga Wisata Kalimas bertujuan untuk meninjau dan menganalisis perbaikan taman, area parkir, serta pedestrian yang infrastrukturnya telah dibangun.

 

Orang nomor satu di Ibukota Provinsi Sulut ini berdialog dengan pihak pelaksana untuk penataan dan pemanfaatan lokasi ini di masa depan. Konsep pengawasan parkir turut disarankan oleh Walikota, termasuk sanksi yang mungkin diterapkan bagi yang melanggar aturan parkir.

Di Dermaga Wisata Kalimas, Walikota yang di dampingi Kepala Dinas PUPR Johny Suwu, ST, Plh. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Drs. Pontowuisang Kakauhe, Kabag Perekonomian Setda Kota Manado David Kambey, AP, Direktur Operasional dan Direktur Umum PD Pasar Manado, serta Lurah Calaca.

Selesai dari Dermaga Wisata Kalimas, mantan Ketua DPRD Sulut ini menuju lokasi penataan MBW II. Proyek penataan Kawasan Pantai Malalayang MBW II ini mencakup area sepanjang 800 meter, yang saat ini sedang dikerjakan oleh Kementerian PUPR.

Walikota meninjau dan menyusuri beberapa bagian proyek yang sedang dikerjakan. Selain untuk melihat kondisi lokasi penataan, kehadiran Walikota juga bertujuan untuk mengkomunikasikan beberapa hal terkait sinkronisasi program-program yang berkaitan dan sejalan dengan program pengembangan pariwisata yang sedang dikembangkan oleh Pemerintah Kota Manado di MBW.

Di MBW II, Walikota di dampingi Kepala Dinas Perkim Peter Eman, ST, M.T, Kepala DPMPTSP Jimmy Rotinsulu, SE M.Si, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Drs. Pontowuisang Kakauhe, dan Pengelola MBW Stefanus Polii.

Selanjutnya, Walikota melanjutkan kunjungannya ke Jalan Flamboyan, Kelurahan Sario Kotabaru. Walikota berjalan kaki sepanjang lokasi tersebut untuk mengamati aktivitas jual-beli yang berlangsung di sana.

Walikota juga berdialog dan berinteraksi dengan warga serta para pedagang yang ada. Dalam kesempatan tersebut, Walikota yang di dampingi Dirut PD Pasar Manado Lucky Sendik, dengan teliti memeriksa kondisi kebersihan area, PJU, serta sistem saluran air yang ada. (Afer)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Meimo News di saluran WHATSAPP

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *