Tim Evanglisasi SMA Negeri 7 Manado adakan Latihan Dasar Kepemimpinan

oleh -1346 Dilihat

Meimonews.com – Tim Evanglisasi (TE) SMA Negeri 7 Manado periode pelayanan 2023-2024 mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) TE 2023. Sebanyak 115 siswa kelas 10 dan 11 sekolah ikut dalam kegiatan yang mendapat dukungan penuh dari pimpinan sekolah.

Kegiatan yang dilaksanakan di aula sekolah Rabu – Jumat (25-27/10/2023) ini menampilkan sejumlah narasumber seperti Lexie Kalesaran yang membawakan materi Kepemimpinan, Pdt. Oke Johar (Homilitika), Stevani Paoki (Doa dan Puasa), Lisje Manumpil (Allah Tritunggal.dan Kepelayanan), Desteny Supit (Sejarah Tim Evangelisasi) dan materi dari Pelsis.

Selain mendapat materi dari narasumber, peserta LDK yang mengangkat tema Young people bring change with the spirit of God (Anak muda membawa  perubahan melalui Roh Kudus) ini mengikuti sejumlah rangkaian aktivitas termasuk presentasi siswa kelas dan ibadah-ibadah yang menunjang tercapainya tujuan kegiatan.

Ketua TE SMA Negeri 7 Manado Desteny Supit dan Ketua Panitia  LDK TE 2023Jenifer Lintjewas yang di dampingi Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan Lisye Manumpil menjelaskan tujuan dari kegiatan yang telah dibuka pelaksanaannya bersamaan dengan kegiatan LDK beberapa organisasi siswa sekolah oleh Kepala Sekolah Willem Hanny Rawung di aula sekolah, Rabu (18/20/2023).

Dijelaskan ada beberapa tujuan dari kegiatan ini, pertama, meningkatkan mutu kemampuan kepemimpinan; kedua, lebih memajukan kemampuan berorganisasi dan melatih untuk menjadi warga sekolah yang baik; ketiga, meningkatkan dan mengembangkan serta memperluas wawasan dalam mengembangkan serta melaksanakan tugas dan tanggung jawab.

Keempat, mendorong, mengajak dan mengarahkan potensi berorganisasi; dan kelima, memberikan tuntunan dan meningkatkan pola pikir, kepribadian, sopan santun dan disiplin dalam berbagai bidang kehidupan.

Rawung, dalam arahannya saat acara pembukaan berharap lewat kegiatan LDK maka para siswa yang mengikuti kegiatan ini bisa mendapat bekal agar ke depannya diharapkan menjadi pemimpin-pemimpin berkualitas dan diandalkan.

“Lewat kegiatan ini diharapkan akan lahir calon-calon pemimpin yang luar biasa,” ujar Rawung di dampingi Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan Lisye Manumpil, pembina OSIS dan para pembina organisasi. (Fer)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Meimo News di saluran WHATSAPP

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *