Meimonews.com – Duta Besar RI untuk Republik Demokratik Rakyat Laos Dr. Pratito Soeharyo berharap komunitas Indonesia di Vientiane pada khusunya dan Laos pada umumnya dapat terus menunjukkan citra diri bangsa yang unggul dan bergerak maju.
“Hal ini juga termasuk dalam menunjukkan hubungan persahabatan Indonesia dengan Laos,” ujar Dubes saat memberikan sambutan pada acara ramah tamah berkairan dengan peringatan HUT ke-75 RI.
Acara ramah ramah yang ditandai pemotongan nasi tumpeng HUT ni diadakan usai upacara peringatan HUT ke-75 RI yang diadakan Kedutaan Bessr RI di halaman kedutaan di Vientiane, Senin (17/8/2020) pukul 09.30 waktu setempat.
Hadir pada upacara dan ramah ramah adalah masyarakat dan diaspora Indonesia dan keluarganya serta friends of Indonesia Laos yang adalah peserta kursus bahasa Indonesia di Laos (pelajar, pegawai pemerintah, tentara dan polisi yang mayoritas merupakan warga asli Laos).
Bertindak sebagai pembina upacara adalah Dubes Laos sementara komandan upacaranya Atase Pertahanan Kolonel inf. Rory Ojak Halomoan Sitorus. Upacara tetap dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan di masa pandemi covid-19.
Dua warga Manado yakni Irene Debby Caroline Rindorindo dan Happy Smile Watulingas-Karubaba bertugas sebagai protokol/MC dan solois lagu kebangsaan Indonesia Raya, yang mengiringi pengibaran Sang Merah Putih.
Walaupun cuaca mendung, namun tidak mengurangi semangat puluhan peserta menjalani dengan penuh hikmat upacara yang mengandung pesan dan semangat persatuan dan kesatuan seluruh bangsa Indonesia termasuk yang berada di luar negeri seperti di Laos.
Di bagian lain sambutannya, Dubes mengungkapkan adanya perkembangan positif dalam pencegahan penyebaran covid-19 di Laos, yang mendorong Pemerintah Laos memberikan kelonggaran pembatasan pada pergerakan sehingga membuat masyarakat Indonesia di Vientiane dan sekitarnya dapat bertemusapa dan menjalani silaturahmi antarsesama pada momen perayaan HUT ini.
Kepada masyarakat Indonesia di Laos, diingatkan untuk tetap waspada serta menjalankan apa yang menjadi praktek dan anjuran Pemerintah Laos dalam mencegah penyebaran covid-19, utamanya menjaga kesehatan, kebersihan diri dan keluarga serta menjaga jarak di manapun berada.
“Hal ini mengingat virus corona (covid-19) masih melanda di negara-negara tetangga Laos dan di Kawasan ” ujar Pratito. (lk)