Oleh : Pastor Eduardus Besembun MSC
Meimonews.com – Selamat hari minggu. Refleksi kita hari ini adalah kita ambil bagian di dalam kegembalaan Yesus.
Injil Markus menegaskan bahwa Yesus adalah gembala yg baik karena itu Dia memanggil dan mengutus para muridNya untuk ambil bagian di dalam tugas penggembalaan-Nya.
Syarat utamanya ialah sejauhmana mereka melayani umat Allah atas dasar hati yang tergerak oleh belaskasih seperti Yesus. Maka dituntut dari mereka pengorbanan diri, meski mereka harus tidak makan-minum demi melayani siapa pun yang membutuhkan.
Bagi rasul Paulus, kualitas seorang murid Yesus sebagai gembala ialah menjadi pemersatu agar tidak ada lagi konflik, atau menurut Yeheskiel, tidak ada lagi umat terserak-serak dan ditinggalkan berjuang sendiri, serta tidak akan hilang arah hdpnya, karena seorang gembala didorong oleh hati yang penuh kasih.
Dan buah dari kasih itu ialah tercipta damai, keadilan, pesaudaraan dan keutuhan ciptaan di antara mereka yang dilayani.
Meskipun demikian mutu seorang gembala seperti Yesus ditentukan oleh mencari dan menyediakan waktu tenang agar dapat merenungkan sejauhmana pelayannya itu sesuai dengan teladan hidup Yesus.
Itulah konsekuensi menjadi murid Yesus yang memiliki hati bagi mereka yang tanpa hati. Amin. (Pastor Eduardus adalah Pastor Pendamping Anak-anak Loga-loga di Bogor)