Sekitar 100 Siswa SMA Negeri 7 Manado Ikut Diseminasi dan Edukasi Kamtibmas dan Bahaya Radikalisme

oleh -2804 Dilihat

Meimonews.com – Sekitar 100 siswa perwakilan kelas 10 dan 11 SMA Negeri 7 Manado ikut dalam kegiatan Diseminasi dan Edukasi Kamtibmas dan Bahaya Radikalisme di aula sekolah, Senin (26/2/2024).

Kegiatan yang diprakarsai Perhimpunan Putra Putri (PPP) Brimob dan didukung pimpinan sekolah yang beralamatkan di Kelurahan Tingkulu Manado ini dibuka pelaksanaannya oleh Kepala Sekolah Kepala SMA Negeri 7 Manado Dr. Willem Hanny Rawung, SS, M.Hum.

Ketua PPP Brimob Lexie Kalesaran saat pemaparan materi

Tampil sebagai narasumber/ pembicara pada kegiatan yang di dampingi Wakil Kepala Sekolah Kesiswaan Andyka Lontoh, S.Pd dan Wakil Kepala Sekolah Kehumasan Dra. Meiske Maindoka ini adalah Wakasat Binmas Polresta Manado Nelson Tuju mewakili Kasat Kompol Arie Nayoan dan Ketua PPP Brimob Lexie Kalesaran.

Wakasat Binmas Polresta Manado saat membawakan materinya

Rawung mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini dan berharap para siswa yang ikut kegiatan ini dapat memahami apa itu Kamtibmas dan radikalisme secara benar dan tidak terlibat dalam kegiatan yang mengganggu kamtibmas dan yang berkaitan dengan radikalisme.

Rawung juga berharap, para siswa tidak mudah terpengaruhi dengan postingan atau informasi di medsos yang belum tentu benar dan dapat membahayakan negara karena adanya paham radikalisme.

Foto bersama di akhir kegiatan Diseminasi dan Edukasi Kamtibmas dan Bahaya Radikalisme

Kalesaran dan Tuju berkolaborasi memberikan materi tersebut dengan cara dialogis/interaktif sehingga para siswa bisa dengan mudah memahami materi yang dipaparkan, apalagi pemaparan materi disertai contoh-contoh praktis. (Fer)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Meimo News di saluran WHATSAPP

Tentang Penulis: Redaksi Meimo News

Gambar Gravatar
Meimonews.com Pengelola : PT Meimo Berjalan Bersama Badan Hukum : Keputusan Menkumham dan HAM RI No. : AHU-0057475-AH.01.01 Tahun 2022 Notaris : Budiharto Prawira, SH Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Lexie Kalesaran Alamat : Jl. Kampus Timur No. 84 Kleak Manado 95115 Telp. 082190565818 - WA 0895395534143